Untuk Anda seorang trader profesional, tentu sudah tahu dengan analisis sentimen forex dan bagi pemula bisa langsung cari tahu sekarang juga.
Analisis sentimen disini telah menggunakan tools canggih berbasis teknologi NLP atau Natural Language Processing dapat mengumpulkan data dari blog, website, berita, sosial media guna menentukan arah pergerakan harga instrumen tertentu di pasar valuta asing.
Produk analisis sentimen pasar forex tersebut menjadi bagian dari Trading Central yang sangat populer sekali di kalangan trader profesional. Sebagai informasi tambahan Trading Central disini merupakan penggabungan analisis manusia dengan teknologi AI.
Sehingga platform tersebut dianggap mumpuni guna membantu para trader dalam proses pengambilan keputusan yang tepat selama melakukan trading di pasar valuta asing.
Mengenal Analisis Sentimen Forex, Strategi Canggih Layak Diterapkan saat Trading
Untuk Anda yang ingin mengenal analisis sentimen forex, maka trader mesti memahami terlebih dahulu konteks analisis tersebut supaya dapat diterapkan. Yang mana hal ini akan bisa ditemukan selama menelusuri pasar sentimen atau yang lebih dikenal dengan Market Sentiment.
Market sentiment sendiri adalah suasana mood ataupun hati dari para pelaku pasar pada aset, mata uang ataupun indeks tertentu. Hal ini dapat berupa optimis/bullish atau bisa juga pesimis/bearish. Market tersebut tentu dapat mempengaruhi harga dari suatu aset disebabkan pelaku pasar yang cenderung menjual atau membeli sesuai dengan suasana hatinya.
Analisis sentimen forex sendiri merupakan proses melakukan analisa dan evaluasi berdasarkan perasaan, sikap maupun keyakinan dari para pelaku pasar pada suatu pasangan mata uang atau secara menyeluruh.
Adapun tujuan utama dari sentimen analisis ini ialah guna mengukur serta memahami sentimen pasar yang dapat mempengaruhi pergerakan harga suatu aset tertentu.
Sentimen pasar ini bisa saja mengalami perubahan seiring dengan adanya faktor lain seperti berita ekonomi, kebijakan pemerintah, konflik politik, peristiwa politik hingga kondisi geopolitik.
Sentimen yang positif cenderung meningkatkan permintaan pada mata uang tertentu dan mendorong kenaikan harga. Sedangkan untuk sentimen negatif sendiri cenderung menurunkan permintaan dan menyebabkan penurunan harga-harga lainnya.
Sentimen dalam trading forex ini mampu menyajikan informasi akurat dan penting bagi para trader serta membantu membuat keputusan investasi yang jauh lebih baik lagi. Dengan Anda memahami sentimen pasar tersebut, maka trader bisa melakukan identifikasi peluang perdagangan potensial serta mengelola risiko jadi lebih efektif lagi.
Cara Kerja Analisis Sentimen Forex Menggunakan Tools Canggih bagi Trader
Analisis sentimen forex dalam trading valuta asing dapat dilakukan dengan sejumlah cara, beberapa di antaranya menggunakan tools seperti IG Client Statement, Indikator Sentimen dan juga CoT Commitment of Trader Report.
Agar bisa menggunakan tools tersebut, trader mesti mengetahui konsep dari masing-masing alat dan bagaimana cara akses hingga membaca semua laporan yang telah tersedia dalam setiap alat.
1. Tools IG Client Statement (ICS)
Tools analisis sentimen pasar yang pertama adalah IG Client Statement (ICS) yang dirilis oleh broker yang berisikan data seputar posisi trader yang terdaftar pada broker tertentu. Laporan ini kadang menyuguhkan informasi seputar berapa banyak trader yang telah memegang posisi jual (short) atau beli (long) pada pasangan mata uang tertentu.
Ketika Anda mengetahui posisi dari trader profesional, maka trader pemula bisa segera memahami sentimen pasar secara terperinci lagi disini. Untuk bisa mengakses layanan satu ini, Anda bisa mendaftarkan diri terlebih dahulu melalui broker tertentu serta mengaktifkan fitur laporan sentimen pasar.
Lalu, trader dapat membuka laporan pada platform yang tersedia. Laporan ini sudah tersedia dan diupdate setiap hari Senin, sehingga dapat Anda pergunakan dalam pemantauan perubahan sentimen para pelaku tiap pekan.
2. Indikator Sentimen
Indikator sentimen merupakan alat atau tools yang berfungsi untuk mengukur sentimen para pelaku pasar dengan menggunakan volume dan juga data harga market.
Indikator tersebut bisa berupa pemerian sinyal jual ataupun beli sesuai dengan adanya perubahan sentimen di kalangan pelaku pasar.
Beberapa dari jenis indikator sentimen yang sangat populer sekali di kalangan trader profesional seperti halnya Moving Average Convergence Divergence (MACD), Relative Strength Index (RSI), dan juga Stochastic Oscillator.
Analisis sentimen forex satu ini kadang sudah tersedia secara gratis sehingga mudah sekali Anda akses kapan saja. hanya dengan menambahkan indikator ke dalam grafik harga dan mengikuti sinyal yang telah tertera pada indikator tersebut.
Sebagai contoh jikalau indikator sedang menunjukkan sinyal beli, maka trader dapat segera buka posisi beli (long) pada pasangan mata uang tertentu. Begitu pula sebaliknya, bila indikator tengah menunjukkan sinyal jual, maka Anda dapat segera membuka posisi jual ataupun short.
3. Tools Commitment of Trader Report (CoTR)
Terakhir, tools untuk analisis sentimen forex yang bisa digunakan oleh para trader ialah Commitment of Trader Report atau disingkat dengan CoTR. Tools satu ini merupakan laporan resmi yang dirilis oleh Commodity Futures Trading Commission (CFTC) yang telah menyiapkan berbagai data seputar posisi trader institusional dalam pasar berjangka.
Laporan ini juga dapat memberikan informasi mengenai berapa banyak dari trader yang memilih posisi short ataupun long pada pasangan mata uang tertentu. CoTR ini dapat langsung Anda akses secara gratis melalui website CFTC. Nantinya, Anda bisa temukan laporan yang dirilis tiap hari Jumat seminggu sekali.
Proses Penerapan Strategi Analisis Sentimen Forex
Sesudah Anda berhasil mengumpulkan serta melakukan analisis sentimen forex, langkah berikutnya dengan menerapkan hasilnya.
Sebagai contoh, bila hasil dari analisis tersebut menunjukkan bahwa sebagian besar dari sentimen positif berhubungan dengan produk atau brand tertentu, hal tersebut bisa menandakan adanya kepuasan pelanggan serta menjadi sumber inspirasi guna mengembangkan produk lebih inovatif lagi.
Akan tetapi, jikalau banyak sentimen negatif Anda perlu lakukan identifikasi masalah yang sudah terjadi serta mengambil langkah yang tepat agar bisa memperbaikinya saat Anda menerapkan hasil sentimen pasar, maka perhatikan sejumlah faktor di dalamnya seperti:
Perubahan dan trend, amati terus tren sentimen secara berkala. Bila terdapat perubahan secara mendadak dalam snetmen tersebut, seperti halnya meningkatkan komplain, bisa menjadi sinyal terdapat masalah yang mesti segera ditangani.
Konteks, pertimbangkan pula faktor satu ini di balik sentimen pasar yang telah diperoleh. Semisanya, terdapat ulasan negatif menungkin aja berasa dari konsumen yang tengah mengalami kondisi yang tidak begitu menyenangkan dan bukan menjadi masalah umum.
Sebagai contoh ketika analisis sentimen pasar pada perusahaan Apple, Anda akan menemukan bahwa mayoritas memberikan review positif yang berhubungan dengan keunggulan produk perusahaan.
Namun, selang beberapa bulan selanjutnya, terjadi penurunan tajam dalam sentimen positif tersebut berhubungan dengan layanan konsumen. Hal ini mengindikasi bahwa perusahaan mesti meningkatkan lagi kualitas layanan konsumen guna memperbaiki citra merek hingga kepuasan pelanggan.
Strategi baru dalam trading pasar valuta asing menggunakan analisis sentimen forex menjadi keuntungan tersendiri yang wajib Anda pahami sebelum melakukan trading demi meraih profit yang jauh lebih besar.