Pusat Edukasi

Rumah Pusat Edukasi Belajar Forex Pusat Edukasi Gratis Cara Buka Akun Metatrader 5 untuk Pemula

Cara Buka Akun Metatrader 5 untuk Pemula

by DIDIMAX

Sudah memiliki  akun MetaTrader 5? Jika anda termasuk salah satu trader yang selalu tertarik dengan informasi update seputar forex tentu sudah tidak asing lagi dengan platform MetaTrader. MetaTrader ini menawarkan banyak sekali firut yang modern dan canggih, sehingga banyak yang menyebut sebagai platform terkemuka.

Namun, mungkin masih ada beberapa di antara Anda yang bingung tentang langkah-langkah membuka akun trading di platform ini. Karena sebelumnya memang tidak pernah mencoba untuk menggunakan MetaTrader 5, sehingga cukup asing, apalagi bagi para pemula.

 

Buka Akun Trading Forex Lebih Dulu

Sebelum mengetahui bagaimana cara mendapatkan akun di platform metatrader 5, ada baiknya jika anda memiliki akun trading forex terlebih dahulu melalui Broker yang terpercaya. Pemilihan Broker yang berkualitas tentu memberikan dampak untuk pembuatan akun di platform MetaTrader 5, sehingga harus diperhatikan dengan baik oleh para trader.

Disarankan Jika ingin mendapatkan akun metatrader 5,  anda lebih baik menggunakan broker terpercaya dan berkualitas seperti Didimax. Broker Forex yang satu ini sudah memiliki jam terbang tinggi dan dipercaya oleh banyak Trader untuk bisa melakukan forex dengan mudah.

Membuka akun trading di Metatrader 5 akan melibatkan pilihan broker, sebuah keputusan yang sangat penting dalam perjalanan trading Anda. Broker yang dipilih akan berdampak besar pada pengalaman trading dan hasil akhirnya.

Lalu, apa saja hal-hal yang perlu Anda perhatikan saat memilih broker terbaik untuk trading dengan MT5? Nah, berikut ini cara menemukan broker forex yang tepat.

  • Pastikan broker tersebut teregulasi untuk menjamin keamanan dana Anda.
  • Cari broker dengan spread dan komisi yang rendah untuk meningkatkan profitabilitas Anda.
  • Pilih broker yang menyediakan eksekusi order yang cepat dan akurat, terutama saat bertrading di pasar yang bergerak cepat.
  • Pilih leverage yang sesuai dengan strategi trading dan tingkat toleransi risiko Anda.
  • Pastikan broker menyediakan alat analisis teknis yang canggih dan materi edukasi untuk mendukung pengambilan keputusan trading Anda.
  • Cari broker dengan layanan pelanggan yang responsif dan dapat diandalkan untuk membantu Anda dalam situasi apapun.
  • Pastikan broker memberikan akses yang luas ke berbagai instrumen trading di pasar keuangan.
  • Pilih broker yang menyediakan proses deposit dan penarikan dana yang mudah dan cepat.

Memilih broker yang sesuai dengan kebutuhan dan preferensi Anda adalah langkah penting dalam mencapai kesuksesan dalam trading. Sebelum membuat keputusan, pertimbangkanlah faktor-faktor di atas dengan seksama. Jadi, pemilihan broker juga bisa mempengaruhi proses pembuatan akun metatrader 5. 

Mulai Buat Akun Metatrader 5 di Broker Terbaik

Apabila sudah menemukan broker terbaik dan terpercaya untuk membuat akun Forex, maka langkah selanjutnya yang perlu dilakukan adalah membuat akun. Perlu diketahui bahwa akun sangat dibutuhkan untuk bisa memulai metatrader 5 ya. Nah, berikut ini langkahnya.

1. Membuat Akun Trading

Untuk mulai mengakses platform MetaTrader 5 di Windows, macOS, iOS, dan Android, langkah awal yang perlu kamu lakukan adalah mendaftar akun trading di Didimax Broker. Isilah nomor telepon atau email aktif untuk menerima kode OTP. Selanjutnya, buatlah password sesuai dengan ketentuan yang berlaku, dengan minimal 8 karakter dan minimal satu angka di dalamnya.

2. Isi Formulir Pendaftaran

Anda akan diarahkan ke halaman formulir pendaftaran. Mohon lengkapi formulir dengan informasi yang diminta, seperti nama lengkap, alamat email, nomor telepon, dan negara tempat tinggal. Pastikan untuk mengisi formulir dengan akurat dan tepat.

Pada tahap ini, Anda diminta untuk menyertakan beberapa dokumen dan informasi penting, termasuk:

  • Mengunggah foto KTP/Paspor/SIM yang masih berlaku.
  • Mengunggah foto selfie sambil memegang kartu identitas. Pastikan wajah Anda terlihat jelas dan kartu identitas tidak menutupi wajah Anda. Gunakan pencahayaan yang cukup untuk memudahkan proses pengunggahan data.
  • Isi data diri sesuai dengan informasi pada KTP/Paspor/SIM Anda.
  • Informasi kontak darurat.
  • Informasi pekerjaan Anda.
  • Pengungkapan risiko terkait aktivitas trading.

Untuk pengisian formulir pendaftaran tidak disesuaikan dengan broker  tempat anda mendaftar ya agar bisa melanjutkan membuat akun metatrader 5.

3. Memilih Jenis Akun

Setelah melengkapi formulir pendaftaran, langkah selanjutnya adalah memilih jenis akun trading yang ingin Anda buka di MetaTrader 5. Terdapat beberapa opsi tipe akun yang ditawarkan oleh platform ini, antara lain akun demo dan akun live.

Akun demo memungkinkan Anda untuk berlatih trading menggunakan uang virtual tanpa risiko keuangan, sementara akun live memungkinkan Anda untuk melakukan perdagangan dengan uang sungguhan. Pilihlah tipe akun yang sesuai dengan kebutuhan dan tujuan trading Anda.

Setelah itu Anda akan mendapatkan konfirmasi identitas, kemudian verifikasi akun dan kemudian memasukkan deposit trading. Dengan begitu sudah bisa mulai menggunakan  akun MetaTrader 5  untuk melakukan  kegiatan forex. 

4. Download dan Install Metatrader 5

Jika anda sudah memiliki akun yang telah verifikasi di broker Forex terbaik dan berkualitas, maka selanjutnya dapat download dan install metatrader 5. Anda harus memastikan terlebih dahulu bahwa versi platform MetaTrader 5 didapatkan secara original.

 jadi cobalah untuk memilih versi parfum yang sesuai dengan sistem operasi dan perangkat yang akan anda gunakan, misalnya menggunakan Windows, macOS, iOS, atau Android. Jika proses download bisa dilakukan dengan baik dan lancar, kemudian tinggal instalasi untuk bisa menyelesaikan proses dan membuat  akun MetaTrader 5.

5. Coba Login ke Metatrader 5

Setelah sukses mengunduh dan menginstal MetaTrader 5, buka aplikasi dan masukkan informasi akun yang telah Anda daftarkan, seperti nomor akun dan kata sandi. Langkah selanjutnya adalah login ke akun tersebut agar bisa mengetahui apakah  akun MetaTrader 5  sudah benar-benar siap digunakan.

Setelah berhasil login, coba masuk langsung ke dalam akun MetaTrader 5, Anda sudah siap untuk menjelajahi berbagai fitur dan memulai proses trading.

Baca juga : mengenal strategi spider dalam forex yang bisa tingkatkan profit

6. Sesuaikan Pengaturan Akun

Jika sudah memiliki akun dalam platform MetaTrader 5, jangan buru-buru untuk langsung menggunakan tetapi cobalah untuk menyesuaikan pengaturan akun terlebih dahulu. Jadi,  Anda dapat menyesuaikan pengaturan akun sesuai kebutuhan.

Di platform ini, Anda dapat mengatur bahasa, preferensi tampilan, serta mengatur parameter dan level toleransi risiko yang sesuai dengan gaya trading. Pastikan untuk memeriksa dan memastikan pengaturan yang tepat sebelum mulai trading. Hal ini  perlu disesuaikan agar proses trading bisa berjalan sesuai dengan rencana Anda dan dapat menggunakan strategi dalam trading forex maksimal mungkin.

Banyak hal yang bisa dilakukan untuk meningkatkan kualitas trading forex, salah satunya dengan memanfaatkan  platform MetaTrader 5 yang saat ini mulai banyak diminati. Jika sebelumnya Anda sudah menggunakan akun Metatrader 4, cobalah Untuk memindahkan akun pada MetaTrader 5 yang sudah update dan lebih baik mudah digunakan.

Proses perpindahan bisa dilakukan dengan mudah jadi tidak akan ada hambatan untuk menikmati Forex dengan menggunakan  akun MetaTrader 5. 

KOMENTAR DI SITUS

FACEBOOK

Tampilkan komentar yang lebih lama