Dari sekian banyak hal penting yang harus Anda pahami ketika berbisnis forex, salah satu yang terpenting adalah cara membentuk trading plan. Mereka yang sudah berpengalaman pasti tidak asing lagi dengan istilah satu ini.
Tapi bagi Anda yang masih pemula harus berhati-hati ketika sedang merancang atau membentuk perencanaan trading. Percaya atau tidak trading plan menjadi salah satu tolak ukur kesuksesan Anda di dalam berbisnis forex ataupun komoditas lainnya.
Pada kesempatan kali ini kami akan mengulas langkah-langkah untuk membentuk trading plan secara kokoh. Tujuannya agar Anda bisa meminimalisir potensi loss dan mendapatkan profit secara konsisten dalam jangka panjang.
Pengertian Trading Plan di Dalam Forex
Sebelum kita melakukan pembahasan lebih lanjut mengenai cara membentuk trading plan, Hal pertama yang harus dipahami adalah pengertian dari istilah itu sendiri terlebih dahulu. Apa sebenarnya makna dari istilah satu ini? Seberapa penting keberadaan trading plan bagi seorang Trader?
Trading plan merupakan salah satu frase yang diambil dari bahasa Inggris. Trading artinya perdagangan sedangkan plan artinya perencanaan. Jika diartikan secara harfiah trading plan adalah proses perancangan perencanaan bagi seorang Trader untuk menentukan target di masa depan.
Sudah pasti ada banyak hal yang harus dipertimbangkan Ketika Anda sedang membentuk trading plan. Apabila dilakukan secara serampangan, seorang trader bisa memiliki potensi loss yang sangat tinggi. Parahnya seringkali pemula tidak terlalu mempertimbangkan perencanaan trading ini.
Tidak heran kalau kemudian mereka mendapatkan kerugian dalam jumlah besar. Mungkin sebagian besar trader pernah mengalami hal ini. Jika Anda memiliki modal yang besar kerugian tersebut pasti tidak jadi masalah. Namun bagi Anda yang memiliki modal minimal, memiliki trading plan merupakan cara terbaik agar bisa sukses.
Bagaimana Cara Membentuk Trading Plan di Dalam Forex?
Seperti sudah kami jelaskan sebelumnya cara membentuk perencanaan trading ini bukanlah hal yang mudah. Anda memerlukan pemahaman yang matang dan konsistensi ketika menerapkannya di dalam setiap sesi trading. Umumnya broker Forex terbaik menyediakan fasilitas untuk membentuk perencanaan trading seperti ini.
Sejauh ini ada 6 poin utama yang harus dipraktikkan ketika Anda sedang merancang trading plan. Dengan menerapkannya, kami jamin proses trading akan berjalan jauh lebih lancar. Langsung saja simak ulasan selengkapnya pada poin-poin berikut.
1. Pahami pentingnya trading plan
Cara membentuk trading plan yang pertama adalah memahami Seberapa penting trading band itu sendiri. Pemahaman terkait pentingnya trading plan akan menstimulasi pola pikir Anda untuk menciptakan perencanaan trading yang benar-benar matang.
Salah satu keuntungan dari memiliki perencanaan trading adalah menghindarkan Anda dari pengambilan keputusan yang salah. Selain itu keberadaan trading plan akan membuat proses perdagangan menjadi jauh lebih sederhana.
2. Kenali karakter diri
Cara membentuk trading plan lainnya adalah mengenali karakter diri sendiri. Percaya atau tidak karakteristik akan berpengaruh besar terhadap gaya bisnis masing-masing. Tentunya hal ini juga berlaku di dalam trading forex yang sedang kita bahas.
Landasan utama dari trading plan adalah karakteristik diri Anda sendiri. Lagi pula Anda sendiri yang menjalankan bisnis tersebut. Jadi pengambilan keputusan tidak akan bergantung kepada orang lain. Ketahui metode trading yang tepat untuk Anda dan terapkan secara konsisten.
3. Tetapkan tujuan
Ketika menjalankan bisnis apapun kita semua pasti memiliki tujuan. Hal ini juga harus diterapkan Ketika Anda menjalani bisnis. Tentukan tujuan Anda sejak awal agar tidak melenceng dalam berbisnis. Bila perlu Buatlah beberapa tujuan yang memiliki proses.
Jadi kalau Anda sudah mencapai tujuan yang satu bisa langsung melanjutkan perjalanan ke tujuan kedua. Menerapkan metode seperti ini merupakan cara membentuk trading plan yang sangat ampuh. Tujuan ini tidak harus selalu besar. Tapi bisa juga tujuan-tujuan kecil dengan jangka waktu yang pendek.
4. Tetapkan target
Selain menetapkan tujuan Anda juga harus memiliki target. Jika target sudah tercapai maka Anda harus menghentikan proses trading tersebut. Misalnya dalam satu hari Anda menargetkan pendapatan sebesar 100 US Dollar. Maka segeralah berhenti ketika penghasilan tersebut sudah dicapai.
5. Risk capital
Cara membentuk trading plan selanjutnya adalah memahami risk capital atau risiko modal. Risk Capital ini bisa kita anggap sebagai jumlah uang yang tidak memberikan risiko apapun kalau sampai hilang. Jadi ketika Anda mengalami loss dalam trading hal tersebut tidak akan membuat pikiran menjadi stres atau terbebani.
Memahami poin-poin yang sudah kami jelaskan di atas merupakan hal yang sangat penting bagi seorang Trader. Jika Anda menyepelekannya potensi loss, akan semakin tinggi. Agar mendapatkan pengalaman trading yang maksimal lakukanlah registrasi di broker Forex Didimax karena di dalamnya ada panduan cara membentuk trading plan yang sangat detail.