Pusat Edukasi

Rumah Pusat Edukasi Belajar Forex Pusat Edukasi Gratis Mengenal Biaya Swap Forex dan Swap Free Forex

Mengenal Biaya Swap Forex dan Swap Free Forex

by Didimax Team

Saat melakukan trading forex, ada banyak biaya-biaya yang dibebankan kepada trader salah satunya biaya swap forex. Ini adalah istilah untuk biaya yang dibebankan saat order transaksi menginap di pasar.
 
Beberapa broker juga ada yang menawarkan biaya free swap forex dan tentu keduanya akan berbeda. Bagi Anda yang berencana terjun ke dunia perdagangan mata uang internasional, wajib sekali untuk mempelajari keduanya.
 
Tenang, dibawah ini akan kami jelaskan tentang maksud dari biaya swap dan free swap. Jadi Anda bisa simak pembahasan singkat berikut sebagai bekal untuk memulai perdagangan di pasar forex internasional.
 
 
Mengenal Istilah Biaya Swap Forex serta Fungsinya
 
Biaya ini juga sering disebut sebagai suku bunga rollover. Biaya ini akan dibebankan kepada Anda saat meminjam satu mata uang guna membeli mata uang lain di pasar forex.
 
Bingung? Contohnya adalah semisal Anda membeli pair EUR/USD di pasar. Ini artinya, Anda sedang meminjam dollar as dan mempergunakannya untuk membeli mata uang euro.
 
Jadi, Anda wajib membayar bunga atas mata uang dollar as yang telah dipinjam sehingga dapat memperoleh bunga dari mata uang euro. Untuk perhitungannya sendiri, ini dihitung berdasarkan selisih bunga dari kedua mata uang tersebut.
 
Misalnya saja selisih dari bunga kedua mata uang tersebut (EUR/USD) adalah positif, maka artinya Anda memperoleh keuntungan swap. Namun jika menunjukkan nilai negative, disinilah Anda akan dibebankan biaya swap forex.
 
Sebagai informasi, suku bunga deposit dan kredit dari mata uang yang sama bisa saja berbeda. Umumnya, suku bunga kredit akan lebih tinggi dibanding suku bunga deposit sehingga ini juga berpengaruh pada biaya swap long dan short.
 
1. Berikan profit dari selisih bunga
 
Biaya swap pada broker forex terbaik memiliki fungsi. Fungsinya ialah untuk memberikan kesempatan kepada trader agar memperoleh selisih keuntungan dari suku bunga dari dua mata uang yang berbeda.
 
2. Mendapatkan kepastian kurs
 
Fungsi lainnya adalah Anda bisa mendapatkan kepastian dari kurs yang berlaku. Adanya biaya swap forex memungkinkan trader untuk bisa membeli ataupun menjual satu asset dengan lainnya.
 

Belajar Cara Menghitung Biaya Swap Forex

 
Seperti penjelasan yang sudah dibahas sebelumnya, pada dasarnya biaya swap ialah menghitung suku bunga. Intinya, Anda akan membayar suku bunga untuk mata uang yang dijual dan mendapatkan suku bunga dari mata uang yang dibeli.
 
Sebagai contoh, Anda melakukan order untuk pair USD/EUR. Kemudian, suku bunga bank sentral amerika yakni the fed (USD) adalah 2% sedangkan suku bunga dari mata uang euro (EUR) adalah 1.5%.
 
Apabila posisi buy masih dibuka sampai melewati waktu tutup (tengah malam waktu server utama broker) maka perhitungannya 2%-0.5%=1.5%. Nilainya adalah positif, jadi tidak ada biaya swap forex melainkan justru dapat profit.
 
Di sisi lain, semisal Anda membuka posisi sell dan melewati waktu tengah malam server utama broker, perhitungannya 1.5%-2%=-0.5%. Karena bernilai negative, artinya Anda akan dikenakan biaya swap yakni -1.5% untuk setiap lot.
 

Mengenal Apa Itu Biaya Swap Free dalam Perdagangan Forex

 
Seperti dijelaskan tadi,  biaya swap forex adalah biaya untuk selisih bunga yang berlaku di setiap mata uang saat menahan posisi sampai menginap. Jadi, misal Anda open posisi namun tidak menahannya sampai lewat tengah malam waktu utama broker, tidak ada biaya swap.
 
Dalam dunia trading forex, juga dikenal istilah free swap. Free swap sendiri adalah hal yang bisa menghindarkan trader dari risiko terkena bunga swap karena open posisi sampai melewati waktu tengah malam waktu server broker.
 
Akun dengan free swap sendiri biasa dikenal dengan sebutan akun islami. Pasalnya, broker memang menyediakan akun ini untuk trader khususnya yang beragama muslim karena hukum syariat yang melarang transaksi bisnis dengan bunga.
 
Broker forex Didimax adalah salah satu broker yang menawarkan akun free swap kepada para trader. Jadi, tentunya Anda para trader yang ingin menghindari bunga karena bertentangan dengan syariat Islam bisa bertransaksi lebih nyaman.
 
Pada intinya, swap forex adalah hal yang bisa memberikan keuntungan maupun kerugian bagi trader. Jika tidak ingin terkena biaya swap forex, tentu Anda bisa mencari broker yang menawarkan akun free swap.