Pusat Edukasi

Rumah Pusat Edukasi Belajar Forex Pusat Edukasi Gratis Nasihat Trading Forex dan Quotes Motivasi untuk Trader

Nasihat Trading Forex dan Quotes Motivasi untuk Trader

by Didimax Team

Hal sederhana tetapi dibutuhkan, yaitu nasihat trading forex terutama bagi Anda yang masih merintis dalam bidang ini. Karena pada saat memulai sesuatu yang baru, nasihat dan saran merupakan hal yang harus Anda terima.
 
Meskipun merasa sudah cukup memiliki pengetahuan, tetapi pengalaman langsung di lapangan dapat memberikan pembelajaran lebih berharga. Oleh karena itu, tidak ada salahnya mencari atau menerima saran dari mereka yang lebih berpengalaman.
 

Ini Dia Pentingnya Nasihat Trading Forex

 
Melangkah sendiri memang lebih cepat, tetapi melangkah bersama-sama akan membuat Anda mencapai lebih jauh. Istilah tersebut sangat cocok jika disandingkan dengan pentingnya sebuah nasihat ketika memulai sesuatu.
 
Begitu juga ketika sedang belajar atau menjadi pemula dalam perdagangan valuta asing. Anda memang dapat menemukan banyak informasi dengan mudah melalui internet. Tetapi pengalaman adalah guru yang terbaik.
 
Oleh karena itu, tidak ada salahnya meminta saran dari para profesional atau yang Anda kenal berpengalaman dalam bidang tersebut. Anda bisa belajar dari kesalahan-kesalahan mereka agar kemudian tidak sampai terjadi di masa depan.
 
Tetapi, jika di sekitar Anda tidak terdapat ahli atau orang berpengalaman terkait bidang ini, maka bisa juga belajar dari tokoh-tokoh besar. Anda bisa melihat rekam jejak para trader sukses dan mengambil pelajaran berharga dari perjalanan mereka.

Nasihat Trading Forex, Catat dan Ingat

Setelah mengetahui peran pentingnya, tentu akan rugi jika Anda tidak mengetahuinya. Oleh karena itu, berikut adalah beberapa nasihat dalam bertrading foreign exchange yang perlu diingat:

1. Jangan Pernah Memulai Tanpa Rencana Jelas

Kathy Lien merupakan trader yang sudah memiliki pengalaman selama lebih dari 13 tahun. Dirinya sangat piawai dalam mengembankan strategi perdagangan menggunakan analisis lintas pasar serta memprediksi kejutan ekonomi.
 
Salah satu pesan dari Kathy Lien cukup singkat, yaitu bahwa Anda tidak memiliki bisnis trading apabila tidak menyusun rencana perdagangan. Kalimat tersebut selaras dengan pernyataan Benjamin Franklin “if you fail to plan, you are planning to fail”.

2. Ikuti Strategi Perdagangan

Nasihat trading forex berikutnya datang dari Mario Singh, seorang guru perdagangan foreign exchange yang produktif. Dirinya juga merupakan pakar keuangan global serta konsultan investasi asal Singapura.
 
Mario Singh memberikan suatu pesan untuk menggambarkan tentang pentingnya strategi dalam perdagangan. Pesannya adalah bahwa seorang trader dapat menggunakan satu atau kombinasi strategi di dalam portfolio perdagangannya.
 
Hal itu karena pada dasarnya strategi menyesuaikan dengan karakter masing-masing trader. Sehingga tidak ada satupun strategi yang lebih baik dari strategi lainnya. Semuanya menyesuaikan dengan preferensi masing-masing.

3. Melakukan Kelola Risiko

Vladimir Ribakov juga memiliki nasihat trading forex yang penting yaitu terkait pengelolaan risiko. Vladimir merupakan seorang trader dengan pengalaman 12 tahun lamanya. Dirinya juga seorang pialang serta ahli dalam perdagangan dana lindung nilai modal swasta.
 
Vladimir berpesan untuk jangan pernah memperdagangkan uang yang Anda tidak mampu kehilangannya. Karena tekanan akan kehilangan uang tersebut akan membuat kesabaran dalam mendapatkan keuntungan menjadi hilang.
 
Atau dengan kata lain, gunakanlah uang dingin dalam berdagang ataupun investasi. Jangan sampai terlalu memaksakan apalagi membuat pinjaman. Karena ketika perdagangan tidak berjalan sesuai prediksi, maka kerugian Anda justru menjadi dua kali lipat.

4. Tetap Menjaga Pikiran Tetap Jernih dan Positif

Dalam melakukan trading forex, memiliki pikiran jernih serta positif adalah salah satu kunci utama. Chris Capre bahkan selalu berlatih yoga dan meditasi selama 14 tahun sebelum memulai aktivitas apapun termasuk sebelum bertrading.
 
Chris Capre sendiri sekarang merupakan trader sukses dalam foreign exchange dan saham. Sehingga nasihat trading forex ini membuktikan bahwa kegagalan atau kesuksesan trading sangat dipengaruhi oleh pola pikir dari tradernya itu sendiri.

5. Belajar Menerima Kerugian

Loss atau kerugian merupakan bagian dari perdagangan forex yang tak terhindarkan. Trader bisa meraih keuntungan secara konsisten jika sudah bisa menerima kerugian tersebut. Fokuslah pada keterampilan dan tidak perlu terobsesi dengan persentase kemenangan.
 
Joel Kruger pernah memberikan nasihat trading forex bahwa trader harus memahami bahwa menerima kerugian adalah bagian dari permainan. Sehingga Anda memang harus menerimanya, karena jika tidak justru hal itu bisa menghambat kesuksesan trading.

6. Kembangkan Etika Kerja Kuat

Kuatnya etika kerja mencerminkan diri yang mengambil tindakan penting untuk maju serta menjadi lebih baik. Etika kerja termasuk persiapan perdagangan setiap hari atau setiap minggunya dengan melakukan penelitian secara tepat.
 
Andrew Barneet yang juga seorang trader memiliki nasihat trading forex yang bagus untuk diingat. Dirinya mengatakan bahwa sebagai seorang trader, Anda dibayar sebagai pengakuan langsung atas bakat yang dimiliki.

7. Hindari Overtrading

Overtrading dapat menjadi indikasi dari dua hal, yaitu pertama karena terlalu sering berdagang dalam waktu singkat. Atau kedua, trader mungkin mempertaruhkan uang terlalu banyak dalam satu waktu. Tetapi, bisa juga kedua hal ini terjadi sekaligus.
 
Overtrading sendiri memiliki potensi berbahaya terhadap akun trader sehingga sebaiknya dihindari. Oleh karena itu, Jonathan Fox berpesan bahwa masalah terbesar bagi calon trader adalah overtrade”.
 
Perlu Anda ketahui bahwa Jonathan Fox adalah trader forex dan futures profesional. Jonathan juga merupakan mentor bagi para trader pemula melalui situs Forex School Online.

8. Temukan Mitra

Dan nasihat trading forex terakhir kembali datang dari Kathy Lien. Dirinya berpesan mengenai menemukan mitra yang tepat dalam berdagang. Kathy melakukan perdagangan bersama dengan mitra bisnis.
 
Kemampuan berdiskusi dan bertukar ide di dalamnya merupakan sesuatu yang sangat berharga sehingga sangat rugi jika Anda melewatkannya begitu saja.

Quotes Motivasi dari Trader Ternama Dunia

Quotes atau kata-kata mutiara biasanya hanya berupa kalimat singkat tetapi bisa memberi pengaruh besar. Oleh karena itu, selain nasihat trading forex, berikut adalah beberapa quotes motivasi trading dari para trader ternama dunia:
 
1. Risk comes from not knowing what you’re doing – Warren Buffett. Salah satu perbedaan dari penjudi dan trader adalah adanya manajemen risiko dalam perdagangan.
 
2. Every battle is won or lost before it’s ever fought – Sun Tzu yaitu bahwa setiap perdagangan adalah pertarungan dan membutuhkan persiapan untuk memenangkan pertarungan itu.
 
3. The goal of a succesful trader is to make the best trades, money is secondary – Alexander Elder. Pada dasarnya perdagangan adalah seperti upaya dengan kinerja tinggi karena memerlukan keterampilan dan fokus serta disiplin.
 
Beberapa orang mungkin hanya melakukannya demi uang. Padahal jika hanya itu tujuannya, dirinya tidak akan fokus pada proses menjadi pedagang yang baik.
 

Didimax Hadir untuk Membantu Trader

Salah satu nasihat trading forex dari Kathy Lien adalah menemukan mitra dalam menjalankan trading. Didimax yang telah berdiri sejak tahun 2000 siap menjadi mitra terbaik untuk Anda dengan menjalankan perdagangan secara profesional.
 
Didimax sendiri merupakan perusahaan pialang berjangka dengan fokus pada trading forex dan komoditi. Untuk spread dan biayanya pun sangat kompetitif karena kami mempertimbangkan yang terbaik bagi kebutuhan investor kami.
 
Dari pembahasan di atas, tentunya semua trader harus menyadari pentingnya persiapan sebelum melangkah. Kumpulan nasihat trading forex dan quotes tersebut bisa menjadi bekal sebelum melangkah ke dunia perdagangan forex.