Pusat Edukasi

Rumah Pusat Edukasi Belajar Forex Pusat Edukasi Gratis Pahami Jenis Pasar Forex Forward dan Keuntungannya

Pahami Jenis Pasar Forex Forward dan Keuntungannya

by Didimax Team

Pasar forex forward merupakan salah satu jenis yang banyak digunakan oleh trader profesional. Jenis yang satu ini bisa digunakan untuk mempertukarkan mata uang dengan mata uang lainnya dan memanfaatkan penyerahan ada waktu yang telah ditentukan di masa datang.
 
Transaksi ini memberikan banyak keuntungan ketika Anda tahu bagaimana cara kerja. Sebagai seorang pemula, ada baiknya jika Anda mengetahui seputar forex forward terlebih dahulu. Baru setelah itu bisa mulai menggunakan jenis forex yang satu ini.
 

Mengenal Tentang Pasar Forex Forward

 
Forex Forward atau juga dikenal sebagai transaksi forward merupakan jenis transaksi pada pasar valuta asing (forex) yang melibatkan pertukaran mata uang dengan mata uang lainnya dengan waktu yang telah ditentukan di masa depan.
 
Jenis forex yang satu ini melibatkan kesepakatan untuk pertukaran mata uang pada suatu tanggal di masa depan, yang biasanya lebih dari dua hari kerja. Penyerahan ini disebut sebagai "nilai tanggal."
 
Salah satu tujuan utama dari pasar forex forward adalah untuk melindungi (hedge) risiko mata uang. Perusahaan atau investor yang telah memiliki kewajiban dalam mata uang asing dapat menggunakan transaksi forward untuk mengunci nilai tukar mata uang tertentu, hal ini dibutuhkan untuk menghindari fluktuasi yang tidak diinginkan.
 
Selain itu, untuk harga forex Forward akan ditentukan berdasarkan suku bunga diferensial antara dua mata uang yang terlibat. Bisa saja mencakup perbedaan suku bunga antara dua negara dan periode waktu forward yang dipilih.
 

Keuntungan Menggunakan Pasar Forex Forward

 
Ada berbagai macam keuntungan yang didapatkan oleh para trader ketika mereka memanfaatkan jenis forex forward, seperti yang ulasan kami berikut ini:
 
1. Kepastian Nilai Mata Uang
 
Keuntungan pertama yang bisa dirasakan adalah kepastian nilai mata uang. Pertukaran mata uang di masa depan menggunakan forex forward memberikan kepastian nilai uang atau kewajiban dalam mata uang tertentu. Hal ini membantu perusahaan mengelola risiko perubahan nilai tukar yang dapat mempengaruhi cash flow di masa depan.
 
Dengan menggunakan transaksi forward, perusahaan dapat mengunci nilai tukar mata uang pada tingkat yang telah disepakati, sehingga mereka tahu dengan pasti berapa jumlah mata uang yang akan mereka terima atau bayarkan pada tanggal penyerahan.
 
Pasar forex forward dapat membantu perusahaan mengelola risiko mata uang dan memberikan kepastian terkait dengan cash flow di masa depan, yang merupakan aspek kritis dari manajemen keuangan perusahaan multinasional.
 
2. Dapat Memberikan Proteksi Fluktuasi Nilai Tukar
 
Proteksi terhadap fluktuasi nilai tukar valuta asing adalah salah satu keuntungan dan fungsi utama dari transaksi forex forward. Dalam bisnis internasional, perubahan nilai tukar mata uang dapat memiliki dampak signifikan pada keuntungan dan kerugian perusahaan. Jenis forex forward akan memberikan sarana untuk melindungi perusahaan dari fluktuasi nilai tukar yang merugikan.
 
Dengan melakukan transaksi pasar forex forward, perusahaan dapat menentukan tingkat tukar di masa depan, di mana para trader dapat menukarkan mata uang. Jika nilai tukar mata uang mengalami penurunan, perusahaan tetap akan menerima jumlah yang diantisipasi sesuai dengan tingkat tukar yang telah disepakati.
 
Jadi, hal ini dapat memberikan perlindungan terhadap fluktuasi nilai tukar dan membantu perusahaan menjaga stabilitas keuangan mereka.
 
3. Ada Banyak Pilihan Mata Uang
 
Keuntungan selanjutnya menggunakan forex forward adalah banyak pilihan mata uang. Forex forward dapat dimanfaatkan untuk menyelaraskan mata uang pendanaan dengan mata uang kewajiban atma ketika beroperasi dalam konteks bisnis internasional dengan berbagai mata uang yang terlibat atau proyek dari sebuah perusahaan.
 
Biasanya sebuah perusahaan akan memperoleh sebuah dana yang menggunakan berbagai macam mata uang, sesuai dengan kebutuhan masing-masing perusahaan. Dengan memanfaatkan pasar forex forward tentu dapat disesuaikan dengan mudah.
 
Adanya beragam pilihan mata uang, perusahaan dapat mengoptimalkan struktur keuangan mereka, mengurangi risiko mata uang, dan memastikan ketersediaan pendanaan yang sesuai dengan kebutuhan spesifik mereka. 
 
Keuntungan yang satu ini dapat memberikan fleksibilitas dan efisiensi dalam manajemen keuangan perusahaan, terutama ketika sedang berada dalam konteks bisnis internasional dan ada banyak mata uang yang terlibat.
 
4. Tenor Lebih Fleksibel
 
Keuntungan selanjutnya yang bisa dirasakan adalah tenor yang jauh lebih fleksibel. Pasar forex forward menawarkan fleksibilitas dalam tenor. Dengan menggunakan tenor yang fleksibel tentu perusahaan yang memanfaatkan jenis Forex satu ini dapat menyesuaikan periode waktu transaksi sesuai dengan kebutuhan serta strategi manajemen risiko masing-masing.
 
Tenor yang umum digunakan dalam forward adalah jangka pendek biasanya sampai dengan 1 tahun. Fleksibilitas tersebut tentu memungkinkan perusahaan untuk bisa mengamankan tingkat tukar dengan berbagai macam keperluan, baik untuk pembelian maupun penjualan mata uang asing.
 
Dengan adanya tenor yang fleksibel untuk membuat banyak perusahaan bisa merencanakan manajemen risiko mata uang dengan lebih maksimal serta mengoptimalkan penggunaan instrumen keuangan sesuai dengan kondisi pasar dan kebutuhan bisnis.
 

Apa Perbedaan Forex Forward dan Forex Future?

 
Nah, setelah mengetahui banyaknya keuntungan dari pasar forex forward, banyak juga para trader pemula yang tidak memahami dengan baik perbedaan antara forex forward dan forex future. Berikut ini beberapa perbedaan yang wajib Anda pahami sebelum bertrading.
 
1. Perbedaan pada Tempat Perdagangan
 
Ada perbedaan yang terlihat dari tempat perdagangan. Jika forex forward akan diperdagangkan secara over-the-counter (OTC), yang berarti perdagangannya dapat dilakukan secara langsung antara dua pihak tanpa melalui bursa atau lembaga pusat.
 
Sedangkan untuk forex future akan diperdagangkan di bursa. Kontrak berjangka memiliki standarisasi tertentu, termasuk ukuran kontrak dan tanggal kedaluwarsa.
 
2. Persyaratan pada Persyaratan Kontrak
 
Syarat selanjutnya terletak pada persyaratan kontrak. Jika pasar forex forward dapat disesuaikan sesuai kebutuhan dua pihak yang terlibat, sehingga lebih fleksibel. Jadi tidak ada standar tertentu yang harus diikuti.
 
Sedangkan untuk forex future memiliki persyaratan standar, termasuk ukuran kontrak dan tanggal kadaluarsa yang telah ditetapkan oleh bursa. Hal ini tentu membuat kontrak berjangka lebih mudah diperdagangkan dan diatur.
 
3. Persyaratan pada Pemenuhan Kontrak
 
Jika menggunakan forex forward maka untuk pemenuhan kontrak dilakukan secara langsung antara dua pihak pada tanggal jatuh tempo. Tetapi untuk forex future pemenuhan kontrak dilakukan melalui kliring bursa, dan biasanya melibatkan pembayaran selisih antara harga kontrak dan harga pasar pada saat jatuh tempo.
 
Sekalipun keduanya memiliki perbedaan ini, keduanya tetap digunakan oleh perusahaan dan investor untuk melindungi risiko nilai tukar dan mengelola eksposur mata uang asing.
 
Sangat penting untuk memahami dengan baik seputar jenis forex sebelum akhirnya Anda harus memilih menggunakan forex forward atau future sesuai kebutuhan. Dengan mengetahui ada banyak keuntungan yang bisa dirasakan melalui forex forward, tentu membuat para trader lebih tertarik apalagi bagi beberapa perusahaan besar.
 
Sebelum menggunakan jenis forex yang satu ini sebaiknya pahami dengan baik seputar pasar forex forward bersama broker terbaik serta tepercaya Didimax.

KOMENTAR DI SITUS

FACEBOOK

Tampilkan komentar yang lebih lama