Pusat Edukasi

Rumah Pusat Edukasi Belajar Forex Pusat Edukasi Gratis Rekomendasi Buku Trading Forex Terbaik dan Lengkap

Rekomendasi Buku Trading Forex Terbaik dan Lengkap

by Didimax Team

Salah satu cara belajar terbaik yang bisa Anda lakukan adalah melalui buku trading forex. Tentunya cara ini menjadi trik jitu dalam mempelajari bagaimana bertransaksi 
di pasar valuta asing. Sehingga informasi yang akan Anda dapatkan juga terjamin kevalidannya.
 
Membaca buku tentunya menjadi langkah terbaik dalam mempelajari sesuatu. Hal ini merupakan metode cukup efektif, yang banyak orang gunakan. Oleh sebab itu pastikan 
Anda mempelajari tips trik bertransaksi di pasar forex menggunakan beberapa rekomendasi bacaan di bawah ini.
 

Daftar Buku Trading Forex Terbaik dengan Informasi Lengkap

 
Perlu Anda ketahui bahwa literatur untuk belajar merupakan hal penting dalam melakukan transaksi menguntungkan. Hal tersebut mempunyai peran cukup krusial, untuk 
membantu Anda memperkaya pengetahuan trading secara cepat.
 
Meski demikian pastinya memiliki bacaan berkualitas menjadi upaya penting, yang perlu Anda terapkan terlebih dahulu. Di bawah ini adalah beberapa rekomendasi buku 
trading forex terbaru, yang mampu memberikan pandangan mendalam kepada trader:
 
1. Momentum, Direction & Divergence
 
Pertama Anda dapat membaca karya William Blau, yang cukup populer saat ini. Bacaan berjudul Momentum, Direction & Divergence tersebut merupakan paket lengkap bagi 
pemula. Disini terdapat banyak sekali informasi seputar investasi bisa Anda ketahui.
 
Sementara itu dalam bacaannya juga memiliki informasi lengkap seputar indikator teknikal serta cara penggunaannya. Disini Anda dapat mengetahui informasi mengenai 
komponen dasar pada indikator teknikal. Hal tersebut seperti momentum, arah dan divergence.
 
Disini Anda juga bisa menyimak informasi lengkap terkait tiga indikator tersebut. Sehingga nantinya trader dapat menerapkannya dalam berbagai instrumen trading secara 
mudah. Tentunya dalam bacaan tersebut Anda bisa mengetahui penjelasan lengkap seputar indikator teknikal.
 
William Blau membuat bacaan tersebut dalam versi ringkas dan jelas. Sehingga nantinya setiap orang tidak perlu lagi membaca buku trading forex formal. Dimana di 
dalamnya akan ada banyak dasar perhitungan rumit dan menyulitkan.
 
2. Common Stock & Uncommon Profits
 
Bagi Anda yang ingin mempelajari dari bacaan fenomenal dari masa kemasa tentunya bisa menemukannya di Common Stock & Uncommon Profits. Bacaan tersebut menyediakan 
informasi seputar investasi secara lengkap yang terbit sejak tahun 1958.
 
Tentunya tulisan karya Philip A. Fisher tersebut sudah banyak membantu berbagai trader dari berbagai negara dari masa ke masa. Sejak penerbitannya buku tersebut masih 
menjadi salah satu best seller, yang banyak trader gunakan sebagai literatur pembelajaran.
 
Tentunya bacaan tersebut menjadi salah satu buku trading forex klasik, yang tetap efektif sampai sekarang. Buku tersebut juga sudah banyak investor berpengaruh gunakan 
dari masa ke masa. Sehingga bagi Anda yang ingin memiliki pemahaman seputar forex secara lengkap bisa mencoba buku ini.
 
Disini ada banyak sekali info seputar investasi untuk Anda ketahui. Salah satunya terkait filosofi tradingnya, yang sampai saat ini masih cukup efisien. Khususnya 
dalam eksekusi oleh pelaku pasar sekaligus investor.
 
3. Currency Trading for Dummies
 
Salah satu buku trading forex terbaik selanjutnya adalah Currency Trading for Dummies. Bacaan tersebut merupakan salah satu karya yang cukup populer dikalangan trader 
internasional. Currency Trading for Dummies sendiri adalah sebuah tulisan menarik karya Brian Dolan.
 
Tentunya tulisan tersebut dapat menjadi salah satu panduan terbaik dan cukup praktis bagi para pemula. Terutama bagi para para trader dengan keinginan mengenal pasar 
trading secara mendalam. Mengingat disini ada banyak sekali informasi mengenai transaksi valuta asing secara lengkap.
 
Sementara itu nantinya trader akan mempelajari beberapa informasi mengenai pengenalan dasar maupun terminologi investasi. Bahkan nantinya Anda dapat mempelajari 
analisa teknis sampai menentukan strategi investasi menguntungkan sesuai gaya permainan.
 
Sementara itu ketika mempelajari buku trading forex ini nantinya Anda dapat mengetahui berbagai informasi secara lengkap. Bahkan Anda dapat menganalisa dari berbagai 
contoh kasus beserta tips praktis mengatasinya.
 
Pastinya semua informasi tersebut akan membantu trader dalam memahami setiap konsep secara mudah. Bahkan nantinya setiap orang mampu memiliki wawasan luas mengenai 
manajemen risiko, yang menjadi salah satu kebutuhan penting bagi para trader.
 
Salah satu keunggulan dari Currency Trading for Dummies adalah gaya penulisannya. Penulis mengemas bacaan tersebut dengan gaya penulisan sederhana sehingga mudah 
pembaca pahami. Tentunya dari berbagai keunggulan tersebut membuatnya menjadi salah satu rekomendasi terbaik bagi trader.
 
4. 12 Habitudes of Highly Successful Trader
 
Sementara itu buku trading forex selanjutnya dapat menjadi pilihan terbaik bagi para pemula. Berbeda dari bacaan lain yang mempelajari teknikal disini Anda dapat 
mengetahui psikologi investasi. Dimana hal tersebut juga termasuk salah satu konsep investasi paling penting, yang perlu Anda perhatikan.
 
Buku tersebut menjadi salah satu karya dari penulis Ruth Barrons Roosevelt, yang merupakan pelatih psikologi. Ruth Barrons Roosevelt sendiri sudah menjadi pelatih 
trading dalam level internasional dalam kurun waktu cukup lama. Sehingga dirinya sangat paham mengenal mekanisme psikologi investasi itu.
 
Ruth Barrons Roosevelt juga menegaskan bahwa setiap orang mempunyai kebiasaan buruk dan sulit berubah. Dalam bacaan ini nantinya Anda dapat mengetahui bagaimana cara 
pengelolaan emosi serta penyelesaian konflik.
 
Sementara itu trader juga dapat memahami cara penerapan kebiasaan baik. Sehingga nantinya hal tersebut dapat menjadi kebiasaan alami, untuk trader implementasikan pada 
saat bertransaksi.
 
5. The Disciplined Trader
 
Buku trading forex berikutnya adalah The Disciplined Trader. Bacaan ini adalah karya dari Mark Douglas seorang trader sukses. Pihaknya mempunyai portofolio seputar 
buku ekonomi, yang memiliki banyak fungsi bagi pembaca.
 
Disini Anda juga dapat menyimak informasi seputar psikologi investasi selain industry forex. Bahkan nantinya trader dapat berkaca pada pengalaman trader secara lebih 
dekat. Dimana hal tersebut juga menjadi salah satu kunci dalam melakukan investasi secara mudah.
 
6. Forex Trading Money Management System
 
Terakhir adalah tulisan karya Don Guy, yang menjelaskan mengenai pengembangan sistem dari pengalamannya selama 12 tahun. Fokus utama Don Guy adalah mempelajari 
mengenai sistem manajemen keuangan, yang semua orang mudah dalam mempelajarinya.
 
Bacaan kali ini menjadi salah satu pilihan ideal bagi Anda, untuk belajar cara transaksi secara mudah. bahkan buku tersebut juga dapat bekerja secara baik dalam 
pengelolaan pasar finansial.
 
7. Forex Trading: Basic Explained in Simple Terms
 
Terakhir adalah buku trading forex karya dari Jim Brown. Buku dengan judul cukup menarik tersebut memberikan penjelasan secara sederhana mengenai dasar-dasar 
investasi. Hal ini mulai dari terminology, pengenalan pasar sampai dengan teknik analisa.
 
Bahkan disini nantinya Anda dapat mengetahui beberapa strategi investasi menguntungkan secara luas. Sehingga nantinya setelah membaca karya Jim Brown tersebut Anda 
bisa memiliki wawasan lebih luas mengenai investasi. Bahkan Anda dapat memahami risiko serta manajemen keuangan secara lengkap.
 
Sebelumnya perlu Anda ketahui juga bahwa penulis merupakan salah satu trader profesional dari Australia. Dua buku lainnya juga menjadi best seller di Amazon, yang 
menempati peringkat bacaan populer.
 
Jim Brown telah mengembangkan berbagai sistem investasi melalui blog dan forumnya. Sedangkan untuk judul kali ini dapat menjadi pilihan terbaik bagi Anda, yang baru 
pertama kali masuk dunia forex. Sesuai judulnya para trader akan mempelajari banyak sekali dasar investasi secara lengkap.
 
Tentunya sebelum mulai melakukan investasi ada banyak sekali hal penting, yang dapat Anda lakukan. Salah satunya adalah memperbanyak literatur melalui beberapa buku 
trading forex diatas.

KOMENTAR DI SITUS

FACEBOOK

Tampilkan komentar yang lebih lama