Pusat Edukasi

Rumah Pusat Edukasi Belajar Forex Pusat Edukasi Gratis Tips Menentukan Gaya Trading Forex yang Cocok dengan Anda

Tips Menentukan Gaya Trading Forex yang Cocok dengan Anda

by DIDIMAX

Mengenali gaya trading forex diri sendiri sangat penting agar Anda bisa mudah mengambil keputusan dengan yakin saat melakukan trading. Gaya trading individu juga akan mempengaruhi pemilihan strategi yang cocok.

Melalui artikel ini kami akan membantu Anda dalam menentukan gaya terbaik dan paling cocok.

 

Pentingnya Menentukan Gaya Trading Forex untuk Pemula

Gaya ini harus ditentukan sejak awal sebelum trader masuk ke dalam posisi pasar perdagangan valas. Mengetahui gaya ini memiliki peran sangat penting untuk membantu trader dalam menentukan keputusan saat melakukan perdagangan valas.

Selain itu baik dan buruknya performa Anda juga sangat berpengaruh terhadap kecocokan dengan gaya terpilih. Oleh sebab itu, pemilihan konsep perdagangan setiap trader tidak boleh dilakukan secara asal-asalan atau hanya ikut-ikut orang lain saja.

Berikut ini tips menentukan gaya trading forex terutama untuk para trader pemula yang belum memiliki banyak pengalaman.

1. Memperhatikan unsur frekuensi dan time frame

Memperhatikan frekuensi dan time frame merupakan dua unsur saling terikat. Secara garis besar ada lima jenis teknik perdagangan valas yang bisa Anda pilih. Kelimanya memiliki time frame dan frekuensi berbeda-beda.

Untuk mengetahui time frame paling cocok, Anda bisa melakukan uji coba satu per satu gaya tersebut. bandingkan satu sama lain, menemukan time frame paling ideal akan meningkatkan profit yang Anda hasilkan.

2. Pilih basis analisa paling dikuasai

Selain memilih time frame untuk menciptakan gaya paling cocok, Anda harus menentukan basis analisa yang paling dikuasai. Ada dua teknik analisa bisa dipilih yaitu fundamental dan teknikal.

Analisa fundamental merupakan teknik yang umumnya digunakan untuk membantu menentukan keputusan jual beli forex. Sedangkan analisa teknikal merupakan teknik yang berfokus pada pergerakan harga di pasar forex.

Biasanya trader akan menganlisa menggunakan perangkat statistik seperti grafik sekaligus menggunakan rumus yang matematis.

Trader menggunakan analisa teknikan akan menilai kondisi pasar melalui histori harga lampau dan menganalisa prediks tentang pergerakan pasar yang akan datang.

3. Menemui mentor trading

Jika kesulitan dalam menemukan gaya trading forex paling cocok, Anda juga bisa menemui seorang mentor yang berpengalaman. Mentor ini memiliki peran untuk menjadi pelatih sekaligus penyemangat anda untuk menemukan konsep paling cocok untuk melakukan perdagangan valas.

Apalagi perdagangan valas adalah aktivitas jual beli dengan kondisi pasar fluktuatif. Sehingga trader membutuhkan pemahaman sangat matang untuk dapat melakukan analisa dan memperhitungkan prediksi agar bisa memperbesar peluang keuntungan.

Pemahaman tersebut bisa didapatkan melalui bimbingan langsung dari pihak sudah berpengalaman. Jadi, pilihlah mentor sudah memiliki rekam jejak yang baik sehingga dapat membantu Anda mengembangkan skill dibutuhkan dalam perdagangan valas.

5 Gaya Trading Forex yang mudah dipelajari

Salah satu cara untuk meningkatkan peluang keuntungan dalam trading forex adalah memilih gaya paling cocok. Mengetahui manfaat tersebut, saat ini banyak trader yang saat ini sudah mulai tertarik untuk mempelajari tentang gaya seorang trader.

Berikut ini lima gaya trading forex mudah dipelajari dan cocok digunakan oleh para pemula.

1. Price action

Price action merupakan konsep yang dipakai saat trader menggunakan teknik analisa teknikal. Dengan menggunakan teknik price action, trader akan memperhatikan dan mengamati setiap pergerakan harga ada pada chart.

Chart tersebut akan secara tidak langsung memberikan tanda-tanda pada trader mengenai arah harga produk berikutnya. Sehingga, Anda memiliki gambaran mengenai rasio risiko dan profit.

2. Swing trading

Jenis gaya trading forex ini dilakukan dengan jangka menengah. Saat ini jangka menengah banyak dilakukan oleh trader asal Indonesia. Jangka waktu saat melakukan perdagangan valas dengan gaya ini adalah 1 hari hingga 1 minggu.

Swing trading banyak digunakan oleh para pemula, salah satu alasannya adalah trader akan lebih mudah memerhatikan pergerakan harga yang sudah ada di pasar keuangan.

Kelebihan dari swing trading adalah targetnya lebih besar, Anda bisa memiliki lebih banyak waktu, tidak perlu terlalu sering mengecek pasar dan paling penting penggunaan gaya ini memiliki risiko lebih rendah.

3. Scalping

Scalping merupakan salah satu teknik dilakukan ketika trader lebih suka berinvestasi dengan jangka waktu sangat singkat. Scalping juga dikenal dengan sebutan strategi hit and run, biasanya banyak dilakukan ketika seorang trader menginginkan imbalan besar dalam waktu yang cepat.

Untuk menggunakan gaya ini, trader harus menerapkannya dengan teknik analisa teknikal.

4. Day trading

Day trading adalah teknik yang dilakukan dengan memanfaatkan prinsip dari volatilitas. Dengan prinsip ini trader akan bisa melakukan transaksi sekaligus dalam satu hari saja. jangka waktunya sangat singkat dalam satu kali transaksi.

Sangat cocok bagi trader memiliki gaya trading forex yang tidak suka terlalu membiarkan posisi pasarnya terbuka.

5. News Trading

Terakhir, news trading adalah gaya yang biasanya digunakan oleh masyarakat pada umumnya. Gaya ini baru akan menentukan keputusan setelah menganalisa berita bersifat high impact atau dapat mempengaruhi pasar. 

Keuntungan Mempelajari Gaya Trading Forex Sebelum Melakukan Trading

Jadi jangan ikut-ikutan atau FOMO ketika akan melakukan perdagangan valas. Aktivitas perdagangan valas ini memang terlihat mudah namun sebenarnya untuk bisa dapatkan keuntungan trader harus memahami semua hal yang berhubungan dengan forex.

Ada banyak keuntungan yang bisa Anda dapatkan dengan mempelajari gaya paling cocok sebelum benar-benar melakukan trading di pasar forex.

1. Mudah menemukan metode sesuai dengan preferensi

Sudah mengetahui gaya paling cocok, Anda dapat lebih mudah menentukan metode yang sesuai dengan preferensi. Sehingga, Anda tidak kesulitan lagi dalam menerapkan metode atau strategi saat melakukan aktivitas perdagangan valas.

Biasanya, sebelum mengetahuinya trader akan kesulitan menentukan metode akan diterapkan saat perdagangan valas.

2. Mengenali psikologi trading

Psikologi trading adalan keadaan mental seorang trader saat sedang menjalankan trading. Dari psikologi seorang trader akan mempengaruhi gaya trading forex yang akan digunakan. 

3. Sudah terlatih menghadapi kendala

Pada awal sebelum menemukan preferensi seorang trader, Anda akan menemukan banyak sekali kegagalan dan uji coba. Namun, hal ini justru akan memberikan banyak pelajaran terutama mengenai cara jitu saat menghadapi kendala.

Mempelajari dan terus melakukan evaluasi adalah salah satu proses perdagangan valas yang akan mengantarkan Anda menuju kesuksesan. Paling penting catat setiap faktor penting yang akan mempengaruhi profit sehingga pada percobaan selanjutkan kesalahan tersebut akan diperbaiki.

Baca juga tentang: strategi bearish divergence tipe kelebihan dan kekurangan

4. Mengelola emosi dengan baik

Yang tidak kalah penting dalam mempelajari gaya trading perdagangan valas seorang individu adalah mengelola emosi dengan baik. Manajemen emosi ini sangat penting dalam melakukan trading untuk menghindari pengambilan keputusan gegabah dan plin plan.

Pengambilan keputusan yang didasarkan dari emosi tidak membantu menaikkan profit. Justru emosi tersebut akan mengantar Anda menuju lubang kegagalan. Untuk menghindari emosi ini, Anda bisa lebih fokus terhadap strategi dan manajemen risiko yang sudah dibuat sebelumnya.

Dengan mengetahui gaya trading forex trader sangat penting untuk mempermudah dalam menentukan strategi atau metode agar dapat meningkatkan keuntungan dan mencegah kerugian.

KOMENTAR DI SITUS

FACEBOOK

Tampilkan komentar yang lebih lama