Pernah melakukan day trading menggunakan leverage? Sebenarnya ada beberapa
trader melakukannya, terutama jika mereka menginginkan keuntungan besar dengan waktu sebentar.
Day trading bukan selalu trader yang minim modal yang mengikutinya. Justru ada banyak sekali trader yang memiliki uang banyak dan melakukan trading harian karena mereka tidak memiliki waktu banyak.
Tapi bagaimana dengan konsep day trading menggunakan leverage? Padahal leverage sendiri sering diterapkan pada trading jangka panjang. Untuk itulah, kami akan menjelaskannya di sini untuk Anda.
Sekilas Tentang Konsep Leverage dan Cara Kerjanya
Istilah tentang leverage itu sudah sangat erat kaitannya dengan dunia trading forex. Jadi, jika konsep day trading menggunakan leverage bisa saja digabungkan dengan cara tepat.
Namun, sebelum membahas hal tersebut, terlebih dulu ketahui tentang konsep leverage itu sendiri seperti apa. Dengan begitu, Anda juga akan paham dan mengikuti materi dengan baik.
Leverage adalah sebuah instrumen yang disediakan oleh perusahaan broker yang memungkinkan Anda bisa melakukan trading 2 kali lebih besar dari saldo yang Anda miliki.
Kenapa bisa seorang trader bisa melakukan perdagangan besar, tapi modal yang dimiliki tidak begitu banyak? Inilah kinerja leverage untuk para trader.
Seperti yang Anda ketahui bahwa setiap trader yang masuk ke pasar forex memiliki modal berbeda-beda. Ada yang membawa modal sangat besar, menengah, dan juga sangat kecil.
Trader yang membawa modal kecil tentu tidak bisa mengejar kemampuan dari si pemilik modal besar. Di sinilah ada solusi dari day trading menggunakan leverage.
Solusinya adalah menyediakan modal tambahan bagi setiap trader yang membutuhkannya. Dengan begitu, trader dengan modal kecil memiliki aktivitas yang lebih banyak dengan leverage tersebut.
Jika berdasarkan deskripsi tersebut, memang terdengar menggiurkan, tapi ini bukanlah kegiatan trading menipu. Ini benar-benar disediakan untuk memperluas cangkupan exposure dari trader bermodal minim.
Perusahaan bukan bermaksud menggembungkan modal awal dari trader, hanya saja memperluas cangkupan trader untuk lebih sering melakukan trading pada berbagai aset, menggunakan leverage tersebut.
Cara Menerapkan Day Trading Menggunakan Leverage Secara Tepat
Dengan pengertian di atas, apakah bisa diterapkan day trading menggunakan leverage pada setiap transaksi yang Anda lakukan? Day trading sendiri adalah kegiatan perdagangan, di mana para trader akan membuka dan menutup posisinya di pasar forex dalam waktu singkat. Instrumen lainnya juga bisa menggunakan day trading seperti saham, hingga komoditas.
Day trading sendiri memiliki fungsi utama yaitu memanfaatkan fluktuasi harga bernilai kecil, akan tetapi sering kali terjadi dalam waktu singkat, gunanya untuk memperoleh keuntungan.
Day trading bisa dilakukan dengan baik asalkan menggunakan analisis tepat. Biasanya, trader akan menggunakan analisis teknis ditambah dengan beragam strategi agar melihat peluang keuntungan.
Dengan trading yang singkat, mampukah menerapkan konsep leverage pada day trading sendiri? Kita akan menjelaskan secara singkat di sini. Meski daily trading, Anda tidak boleh asal masuk pasar sesuka hati.
Terkadang harus melakukan overnight trade dan akan dibebani dengan biaya penginapan. Jika hal tersebut terjadi, maka ada dua jenis biaya yang harus Anda tanggung.
Pertama, yaitu biaya yang harus dikeluarkan untuk membayar penginapan aset jika melewati satu hari di perusahaan pialang. Kemudian yang kedua biaya karena menggunakan leverage dalam trading.
Leverage ini arti lainnya adalah pinjaman dari broker yang menyediakan. Mengetahui fakta di atas, Anda harus memikirkan kapan waktu yang tepat untuk masuk dan keluar di market.
Dalam peminjamannya pun menggunakan ratio seperti 1:25, 1: 50 atau bahkan 1:100. Besaran angka tersebut merupakan besaran modal yang Anda butuhkan agar bisa memperoleh dana pinjamannya.
Berdasarkan penjelasan di atas, day trading menggunakan leverage tidak masalah, asalkan besaran modal sesuai dengan kemampuan Anda dalam membayarnya nanti.
Alasan Menerapkan Konsep Day Trading Menggunakan Leverage
Pada dasarnya, leverage mampu membantu daya beli trader pada suatu aset meski modal awalnya cukup terbatas dan minim. Kini, leverage bisa Anda terapkan pada day trading.
Jika Anda memilih trading dengan jangka waktu pendek dan ingin menerapkan konsep day trading menggunakan leverage, jenis mata uang yang dipilih umumnya USD dan poundsterling.
Beberapa perusahaan broker juga pasti menyediakan leverage untuk pasangan mata uang tersebut. Inilah mengapa alasan banyak trader percaya diri mengambil leverage meski trading harian, yaitu :
1. Tidak ada Tambahan Biaya dan Pengaruh Berita Malam
Meski ada pilihan menginapkan aset semalaman untuk day trading, tapi kebanyakan trader lebih memilih perdagangan pagi sampai sore saja. Hal ini memiliki 2 tujuan, mengapa trader memutuskan hal tersebut, diantaranya :
• Jika tidak menginap, tidak perlu menambah biaya day trading fee untuk menginapkan aset satu malam saja.
• Dan kedua tidak akan terpengaruh berita malam karena kebanyakan akan menutup trading pada akhir hari.
2. Margin Lebih Tinggi dengan Jalan Keluar yang Cukup Mudah
Kemudian alasan menerapkan day trading menggunakan leverage karena margin lebih tinggi dan hal tersebut membuat leverage besar juga. Selain itu, order stop loss pada day trading juga cukup ketat. Hal tersebut mampu meningkatkan kewaspadaan trader dengan kerugian dan bisa berhasil tutup perdagangan dengan risiko yang sangat minim. Perhatikan level stop loss nya.
3. Membantu Meningkatkan Peluang Trading
Seperti yang sudah kami jelaskan di atas, ketika Anda melakukan day trading dengan mengambil leverage, maka mampu meningkatkan peluang trading lebih sering. Jika Anda hanya mampu membeli 1x aset, ketika ada leverage bisa melakukannya sebanyak 2x meski modal awal terbatas.
4. Memiliki Fitur Manajemen Risiko yang Baik
Meski melakukan day trading dengan memanfaatkan leverage cukup menggiurkan, tapi sebenarnya penuh dengan risiko dan tantangan. Namun, Anda jangan khawatir, biasanya perusahaan penyedia leverage untuk trading harian menyediakan fitur risiko yang baik dan bekerja maksimal.
5. Mendapatkan Pengalaman Baru Selama Menjadi Trader
Dan terakhir, jika Anda mencoba memanfaatkan leverage untuk trading harian, pengalaman Anda sebagai trader akan lebih banyak. Pengalaman yang banyak, mampu meningkatkan skill trading terbaru.
Bisakah Untung Menerapkan Konsep Day Trading Menggunakan Leverage?
Menerapkan konsep day trading menggunakan leverage memang cukup menggiurkan, tapi risiko juga tinggi. Apakah dengan kinerja seperti itu bisa menguntungkan?
Sebenarnya untung tidaknya bisa dilihat dari sisi trader itu tersendiri. Jika Anda tidak ada waktu lama untuk menganalisis, modal juga tidak terlalu banyak, maka trading harian dengan mengambil leverage adalah keputusan yang tepat.
Modal dalam trading adalah hal penting bagi seorang trader. Semakin banyak modal yang Anda gelontorkan, maka semakin tinggi presentase keuntungannya. Tapi jika modalnya minim, jalan terbaik adalah mengambil leverage sesuai dengan rasio sesuai kemampuan Anda.
Dengan modal pinjaman tersebut, Anda bisa meningkatkan exposure dalam trading, sehingga keuntungannya banyak. Tapi syaratnya harus konsisten, disiplin, dan melakukan strategi tepat.
Awal melakukan inovasi baru dalam perdagangan forex memang takut dan penuh keragu-raguan. Akan tetapi, jika Anda belajar bersama Didimax, mempelajari day trading menggunakan leverage semakin mudah dipahami.