Pusat Edukasi

Rumah Pusat Edukasi Belajar Forex Pusat Edukasi Gratis Cara Mudah Membaca Level Margin Call Forex

Cara Mudah Membaca Level Margin Call Forex

by Didimax Team

Margin Call forex atau MC merupakan salah satu sistem peringatan yang  menunjukkan ekuitas trading. Di mana ekuitas tersebut harus diketahui untuk melihat nilai margin agar bisa membuka posisi forex.
 
Margin dikenal sebagai jaminan di dalam trading Forex. Untuk bisa trading di pasar Forex, Anda perlu modal yang cukup besar. Di bawah ini merupakan cara paling mudah untuk membacanya.
 
 

Cara Mudah Membaca Level Margin Call Forex

 
Masing-masing broker forex terbaik pasti mempunyai strategi trading yang berbeda. Hal ini dapat dilihat dari level penempatan MC, ada yang 100 persen ada pula 40 persen. Berikut cara untuk membaca level tersebut, yaitu:
 
1. Level 100%
 
Margin Call 100 persen berarti Anda akan memperoleh peringatan dari broker bila nilai ekuitas sama seperti 100% margin requirement. Misalnya saja, margin call terjadi jika Ekuitas = Margin Requirement x 100%.
 
2. Level 40%
 
Tidak semua broker sebenarnya menempatkan Margin Call sekitar 100 persen. Bahkan, ada pula yang men-set Margin Call forex pada level 40 persen.
 
Hal ini berarti Anda akan memperoleh peringatan dari broker bila nilai ekuitas sama dengan 40% dari Margin Requirement. Misalnya saja, margin call terjadi jika nilai Ekuitas = Margin Requirement x 40%
 

Tips Mudah Mencegah Margin Call

 
Ada beberapa tips yang bisa Anda lakukan untuk mencegah Margin Call. Berikut ini sudah ada beberapa tips Margin Call forex, antara lain:
 
1. Tutup Dahulu Posisi Trading Atau Inject
 
Apabila dana dalam akun Anda hampir mencapai batas, maka bisa langsung melakukan 2 pilihan. Pertama, harus menutup posisi trading terlebih dahulu.
 
Hal ini harus Anda lakukan meski masih dalam posisi trading terbuka (floating). Ini tentunya untuk bisa mencegah kerugian yang lebih besar akibat adanya MC.
 
Kedua, Anda bisa menyetor dana tambahan ke broker Forex terlebih dahulu agar ketahanan margin meningkat. Akan tetapi, hal ini hanya bisa menguntungkan Anda apabila benar yakin bahwa harga akan segera berbalik.
 
2. Pilih Leverage dengan Tepat
 
Selanjutnya, leverage sebenarnya bisa membantu para trader untuk memperoleh keuntungan dengan modal minimal. Akan tetapi, juga bisa menyebabkan penyakit-penyakit, seperti overtraining dan overload.
 
Sehingga akan menyebabkan posisi Anda cepat terkena Margin Call forex. Oleh karena itu, Anda bisa memilih leverage yang lebih tepat.
 
3. Lakukan Good Money Management
 
Margin Call forex tidak akan bisa terjadi apabila ada money management yang baik. Contohnya saja dengan hanya mengalokasikan sekitar 2 persen dari ekuitasnya pada setiap satu posisi trading.
 
Misalnya saja, Anda mempunyai akun trading dengan ekuitas sebesar US$7.000. Apabila  dalam satu posisi, maka aplikasinya hanya sekitar 2% dari modal.
 
Jadi Anda hanya perlu menggunakan US$140 dari akun. Hanya dengan menggunakan sistem yang sama maka setiap posisi trading, hanya butuh 25 posisi loss.
 
Hal ini tentunya agar ekuitas Anda bisa menyentuh angka di bawah 50 persen. Tentu dengan perencanaan yang matang dan baik, kerugian 25 kali mustahil Anda dapatkan.
 
4. Sering Memantau Free Margin dan Margin Level 
 
Margin Level dan Free Margin merupakan dua cara untuk bisa mengingatkan jarak Anda dari Margin Call. Hal ini tergantung pada platform trading Anda, sehingga bisa memantau ketersediaan margin dari kedua faktor tersebut.
 
5. Membuka Posisi dengan Perhitungan yang Baik
 
Anda juga visa menyusun trading plan harian atau menggunakan aplikasi untuk bisa menghitung berapa banyak Margin Call forex. Sehingga Anda bisa menggunakannya untuk membuka posisi baru.
 
Untuk Anda yang ingin lebih mudah membaca margin call maka bisa memilih broker yang terbaik. Salah satu broker yang terbaik adalah Didimax.
 
Broker forex Didimax akan membantu Anda untuk mengetahui cara membaca margin call pada trading. Jadi Anda bisa tahu trading forex yang dimiliki kapan mengalami margin call.
 
Dengan begini, Anda akan mendapatkan banyak keuntungan dari trading forex ini. Didimax sendiri sudah berpengalaman di bidang trading.
 
Jadi Anda tidak perlu khawatir soal keamanannya. Broker forex ini akan selalu menjaga keamanan data diri para tradernya. 
 
Hal inilah yang menjadi salah satu alasan kenapa Didimax banyak digunakan oleh para trader pemula maupun berpengalaman. Sehingga para trader juga lebih mudah membaca Margin Call forex.
 

KOMENTAR DI SITUS

FACEBOOK

Tampilkan komentar yang lebih lama