Sebagai trader pemula, maka Anda bisa mencoba mempelajari strategi contrarian trading forex. Strategi ini membantu para trader untuk menganalisa serta mengambil keputusan untuk membeli mata uang asing virtual di pasar forex.
Dengan mempelajari strategi tersebut, maka peluang untuk meraup untung besar sangat terbuka lebar. Dan jangan lupa, Anda perlu berkonsultasi dengan broker forex terpercaya, seperti Didimax dalam pengambilan keputusan. Tujuannya untuk memperkecil resiko loss.
Pengertian Singkat tentang Strategi Contrarian Trading Forex
Perlu Anda ketahui bahwa dalam dunia trading forex wajib menggunakan strategi. Jika hanya berdasarkan feeling semata, maka resiko mengalami kerugian akibat penurunan harga mata uang asing sangat terbuka lebar.
Dan Anda harus kehilangan banyak modal. Salah satu strategi yang wajib Anda coba adalah Contrarian. Strategi ini membantu para trader pemula untuk mengetahui prediksi tren mata uang asing yang mengalami kenaikan dan penurunan harga jual atau beli.
Dengan begitu, maka Anda bisa melakukan pembelian mata uang asing dengan harga murah. Dan kemudian langsung menjualnya jika sedang mengalami peningkatan harga jual. Selisih harga beli dan jual yang menjadi keuntungan dalam bisnis trading forex tersebut.
Memang penerapan strategi ini juga cukup beresiko. Pasalnya strategi contrarian ini justru berlawanan dengan kondisi pasar forex. Tujuannya agar trader dapat menemak arah sentiment umum trading forex yang bisa saja mengalami penurunan atau kenaikan secara tiba-tiba.
Jadi, strategi ini menitikberatkan pada tren mata uang asing virtual yang mengalami penurunan harga. Sebab mata uang yang mengalami penurunan harga bisa Anda beli dengan murah. Dan kemudian, mata uang tersebut akan Anda keep terlebih dahulu.
Jika kondisi pasar forex kembali stabil, maka Anda bisa menjual mata uang asing virtual dengan harga tinggi. Maka tak heran jika strategi contrarian trading forex ini sangat cocok bagi trader pemula.
Hanya saja, Anda perlu mengetahui bagaimana cara penerapan strategi ini di pasar forex. Dengan begitu, potensi untuk mendapat keuntungan dalam jumlah besar sangat terbuka lebar.
Ragam Strategi Penerapan Contrarian Trading Forex
Strategi ini memang membutuhkan kejelian dari seorang trader dalam membaca arah pasar forex. Sebab kebijakan-kebijakan ekonomi dan moneter sangat berpengaruh pada pergerakan nilai tukar mata uang asing virtual.
Tercatat ada beberapa strategi yang bisa Anda coba ketika menerapkan contrarian trading forex. Diantaranya adalah sebagai berikut ini :
1. Melawan Tren Trading Forex
Strategi pertama, Anda harus “melawan” tren trading forex. Misalnya, harga USD/GBP mengalami penurunan dan USD/JPY mengalami kenaikan harga. Maka Anda disarankan untuk membeli mata uang asing USD/GBP karena mengalami penurunan.
Dan Anda bisa menjualnya kembali ketika mata uang asing USD/GBP mengalami kenaikan harga yang signifikan di lain hari.
2. Melakukan Analisis Fundamental
Strategi kedua, trader wajib melakukan analisis fundamental untuk mengetahui karakteristik mata uang asing yang tersedia di pasar forex. Caranya dengan membaca berita perdagangan.
Adakah mata uang asing yang mengalami kenaikan atau penurunan harga. Jika harganya menurun, maka Anda bisa membelinya untuk menerapkan strategi contrarian trading forex.
3. Sabar dan Disiplin
Strategi ketiga, Anda harus bersabar dan disiplin ketika sedang bertransaksi di pasar trading forex. Sebab proses transaksi menggunakan strategi ini harus menunggu momentum yang tepat.
Jika tidak, maka harga mata uang asing yang Anda beli tidak akan mendulang cuan. Selain itu, Anda juga harus disiplin. Artinya tidak boleh bertransaksi berdasarkan feeling semata. Sebab resiko trading tanpa strategi bisa kehilangan semua modal yang Anda persiapkan.
Keuntungan Menerapkan Strategi Contrarian Trading Forex
Memang perlu Anda ketahui bahwa ada banyak sekali pilihan strategi dalam mengelola bisnis trading forex. Dan setiap strategi tersebut memiliki keuntungan yang berbeda-beda. Dan cara penerapannya juga berbeda.
Untuk strategi contrarian dalam trading forex ini juga memiliki beberapa keuntungan bagi yang mencoba. Keuntungan yang didapatkan memang tidak sekedar uang saja. Melainkan ada keuntungan lain yang perlu Anda ketahui.
Keuntungan pertama, resiko dalam penerapan strategi ini sangat minim. Sebab Anda tidak terlalu aktif di bursa pasar trading forex. Sehingga Anda tidak perlu khawatir mengalami dampak loss terlalu besar.
Pasalnya Anda hanya bertransaksi ketika sedang terjadi momentum tertentu yang mengatrol harga jual mata uang asing. Sehingga Anda menjadi salah satu jenis trader pasif. Hanya saja, keuntungan yang Anda peroleh tentu sesuai dengan jumlah mata uang asing milik sendiri.
Keuntungan kedua, Anda bisa mengetahui dan memprediksi mana saja jenis mata uang yang mengalami pelemahan atau kenaikan harga. Pasalnya strategi contrarian trading forex ini bergerak berdasarkan momentum kebijakan ekonomi dan finansial.
Oleh karena itu, Anda perlu membaca arah kebijakan ekonomi dan finansial secara rutin. Tujuannya untuk mengetahui arah tren pergerakan nilai tukar mata uang asing yang berada di pasar forex. Sehingga Anda bisa meraup untung besar dengan menerapkan strategi tersebut.
Baca juga tentang: langkah melakukan pola squeeze forex dan keunggulannya
Ragam Tips Menerapkan Strategi Contrarian Trading Forex bagi Pemula
Memang ada beberapa trader pemula yang ternyata gagal dalam menerapkan strategi tersebut. Ada beberapa faktor mengapa para trader pemula ini mengalami kegagalan dalam proses trading forex menggunakan strategi contrarian ini.
Untuk mengantisipasi kegagalan dalam menerapkan strategi tersebut, maka para trader pemula ini perlu mengetahui beberapa tips-tipsnya. Sehingga Anda bisa meminimalisir kerugian dan menstabilkan perolehan keuntungan dalam mengelola bisnis trading forex.
Tips pertama, jangan pernah tergoda untuk membeli terlalu banyak mata uang asing yang Anda rasa potensial. Perhatikan modal yang tersedia ketika ingin bertransaksi di pasar forex. Jika Anda tidak ingin mengambil resiko, maka transaksikan 50% dari modal yang tersedia.
Tips kedua, selalu membaca artikel atau berita tentang ekonomi dunia. Sebab perekonomian dan politik dunia ini mempengaruhi pergerakan nilai forex. Sehingga Anda perlu membaca berita terbaru sebelum memutuskan untuk bertransaksi di dunia forex tersebut.
Tips ketiga, jangan terlalu gegabah dalam mengambil keputusan saat membeli mata uang asing virtual di pasar forex. Sebab Anda harus melakukan analisis fundamental secara mendalam terlebih dahulu.
Dengan harapan untuk mengetahui prediksi tren pergerakan pasar forex. Sebab pergerakan mata uang asing virtual ini bersifat fluktuatif. Sehingga perubahannya bisa terjadi hanya dalam hitungan detik saja.
Oleh sebab itu, Anda perlu menerapkan strategi contrarian dalam mengelola bisnis trading forex. Dengan harapan Anda bisa mengetahui tren pasar forex terbaru untuk menentukan membeli atau menjual mata uang asing virtual milik pribadi.
Tips keempat, Anda bisa berdiskusi dengan broker forex terpercaya. Sehingga Anda dapat menentukan pilihan dalam bertransaksi di dunia trading forex tersebut. Salah satu rekomendasi broker forex terpercaya di Indonesia dan diawasi oleh BAPPEBTI adalah Didimax.
Sebagai trader pemula, Anda wajib menguasai beragam strategi di pasar forex. Tujuannya agar dapat memperoleh keuntungan dalam jumlah besar dan mengurangi resiko loss. Salah satu strategi yang cukup jitu adalah contrarian trading forex.